Klinik Rumah memberikan pelayanan informasi dan bantuan teknis seperti desain rumah yang layak secara teknis, gambar kerja, Rencana Anggaran Biaya (RAB), dan informasi tukang.
Rumah yang layak huni harus memiliki beberapa standar dari kesehatan juga konstruksi bangunan yang tahan gempa. Rumah yang memenuhi standar kesehatan tidak harus luas ataupun memiliki perlengkapan yang mahal.
Dinas Perumahan dan Pemukiman Kota Bandung merancang RISHA (Rumah Sehat Sederhana Sehat).
RISHA memiliki beberapa keunggulan dibandingkan rumah biasa:
Pembangunan bertahap
Dapat dikembangkan baik secara vertikal maupun horizantal
Dapat dibongkar pasang
Komponen ringan
Waktu perakitan/pemasangan cepat
Teknologi sederhana sehingga dapat dibuat masal
Komponen dapat disimpan
Kualitas mutu dapat dikontrol
Desain tidak mengikat, tergantung kreativitas arsiteknya
Tahan terhadap gempa
Lahan pekerjaan baru
Rumah Tahan Gempa
Tiga prinsip utama konstrusi bangunan tahan gempa:
Denah yang sederhana dan simetris
Bahan bangunan harus seringan mungkin
Perlunya sistem konstruksi penahan beban yang memadai